TRIKE PASSENGER ARMREST KIT (KIT SANDARAN LENGAN PENUMPANG TRIKE)
J059182018-09-24
UMUM
Nomor Kit
52400106
Model
Untuk informasi kesesuaian model, lihat katalog ritel P&A atau bagian Komponen dan Aksesori di www.harley-davidson.com (hanya tersedia dalam Bahasa Inggris).
Persyaratan Pemasangan
Electrical Contact Lube (Pelumas Kontak Elektrik) (Nomor Komponen H-D 11300004) atau yang sejenis diperlukan untuk memasang kit ini dengan benar.
Item-item tersebut tersedia di dealer Harley-Davidson.
PERINGATAN
Keselamatan pengendara dan penumpang bergantung pada pemasangan kit yang benar. Gunakan prosedur manual servis yang benar. Jika Anda tidak mampu menjalankan prosedur ini atau tidak memiliki alat yang tepat, mintalah dealer Harley-Davidson untuk melakukan pemasangan. Pemasangan yang salah terkait perangkat ini dapat menyebabkan kematian atau cedera parah. (00333b)
CATATAN
Lembar instruksi ini mengacu pada informasi manual servis. Manual servis untuk sepeda motor tahun/model ini diperlukan untuk pemasangan. Manual servis tersebut tersedia di dealer Harley-Davidson.
PERSIAPAN
PERINGATAN
Untuk mencegah starter kendaraan tiba-tiba, yang dapat menyebabkan kematian atau cedera parah, lepas sekring utama sebelum melakukan pemasangan lampu depan. (00251b)
CATATAN
  • DILENGKAPI sirene keamanan: Dengan fob berada dalam jangkauan, putar sakelar ignisi ke posisi ON. Lihat manual servis. Nonaktifkan sistem keamanan. Putar sakelar ignisi ke posisi OFF. SEGERA lepas sekring utama.
  • TANPA sirene keamanan: Lihat manual servis. Lepas sekring utama.
PEMASANGAN
  1. Model 2008-2013: Lihat manual servis. Lepas Tour-Pak®. Sisihkan untuk pemasangan. Sisihkan sekrup. Model 2014 dan yang lebih baru: Lihat manual servis. Lepas Tour-Pak beserta unit braket dudukan sebagai satu unit. Sisihkan untuk pemasangan. Simpan mur
Mengebor Lubang Dudukan Penopang Sandaran Lengan
1. SEMUA model:Lihat Gambar 3. Ambil tempat bor penopang sandaran lengan (19) dari kit. Potong templat mengikuti garis hitam (A). Lihat Gambar 1. Letakkan templat di bagian depan atas bodi kendaraan, dan sesuaikan dengan kontur bodi.
a. Lihat Gambar 3. Sesuaikan garis tengah templat (B) dengan lubang berulir untuk sekrup dudukan jok.
b. Sesuaikan tepi depan templat (C) mengikuti lekuk ke bawah bodi.
c. Sesuaikan sisi samping templat (D) di antara lekuk ke atas bodi.
Gambar 1. Templat Bor Penopang Sandaran Lengan
2. Plester templat ke bodi agar tidak bergeser.
3. Bor delapan lubang pilot di lokasi yang ditentukan (E). Perbesar lubang dengan mata bor bertingkat 7,2 mm (9/32 inci) (K).
4. Lepas templat.
Pasang Blok Penopang Sandaran Lengan
CATATAN
Untuk memasang blok penopang, roda dan ban belakang harus dilepas.
5. Lepas roda dan ban belakang. Lihat manual servis.
6. Lihat Gambar 3. Rakit blok penopang sandaran lengan (13*) dan bantalan (14). Letakkan unit rakitan ke bodi kendaraan dengan kedua lubang samping menghadap ke bagian tengah kendaraan. Sesuaikan dengan keempat lubang dudukan.
7. Ambil pelat penopang sandaran lengan (15), dua sekrup pendek (16), dua sekrup panjang (18), dan empat cincin pengunci ver (17) dari kit. Pasang cincin pengunci ke ulir tiap sekrup.
8. Berikan beberapa tetes threadlocker ke ulir sekrup yang bersih.LOCTITE 262 HIGH STRENGTH THREADLOCKER AND SEALANT (MERAH) (94759-99)
9. Lihat Gambar 2. Tempatkan pelat penopang sandaran lengan (3) di sisi bawah bodi dengan orientasi yang ditunjukkan, dan sesuaikan dengan lubangnya.
10. Gunakan sekrup yang lebih panjang (4) di bagian belakang, kencangkan blok penopang sandaran lengan (1), bantalan (2), dan pelat (3) ke bodi. Kencangkan.
Torque: 13,6 N·m (120 in-lbs) Sekrup kepala soket segienam
11. Pasang roda dan ban belakang. Lihat manual servis.
12. Ulangi Langkah 6-12 untuk sisi lainnya.
1Blok penopang sandaran lengan
2Bantalan penopang sandaran lengan
3Pelat penopang sandaran lengan
4Sekrup lebih panjang (2)
5Sekrup lebih pendek (2)
6Cincin pengunci (4)
Gambar 2. Pemasangan Blok Penopang Sandaran Lengan
Pasang Tour-Pak
13. Ambil Tour-Pak yang disisihkan sebelumnya. Model 2008-2013: Ambil empat sekrup topi kepala kancing yang panjang (12) dari kit. Model 2014 dan yang lebih baru: Lepas Tour-Pak dari braket dudukan. Lepas pelat dasar di dalam Tour-Pak.
a. Pasang Tour-Pak ke braket dudukan Tour-Pak. Sesuaikan dengan lubangnya.
b. Pasang sekrup ke pelat dasar dan bagian bawah Tour-Pak. Putar sekrup ke mur pada sisi bawah braket dudukan Tour-Pak.
c. Pasang sekrup. Kencangkan.
Torque: 13,6 N·m (120 in-lbs) Sekrup kepala soket segienam
d. Balikkan pelat dasar, di atas permukaan datar dengan ulir baut tanam menghadap ke atas.
e. Ambil soket yang sedikit lebih besar dari kepala baut tanam. Letakkan soket di permukaan yang datar.
f. Tumpangkan pelat dasar ke atas soket dengan posisi satu kepala baut tanam masuk ke dalam lubang soket.
g. Ketuk ujung sekrup dengan palu secara perlahan untuk melepas baut tanam. Sisihkan baut tanam. Ulangi langkah di atas untuk baut tanam lainnya.
h. Balikkan sisi pelat dasar. Pasang pelat dasar ke dalam Tour-Pak. Sesuaikan dengan lubangnya.
i. Lihat Gambar 3. Letakkan dua pelat adaptor penopang sandaran lengan (11) ke rak dudukan Tour-Pak. Sesuaikan dengan keempat lubangnya.
j. Ambil empat sekrup topi kepala kancing yang panjang (12) dari kit. Pasang sekrup ke pelat dasar, bagian bawah Tour-Pak, dan pelat adaptor penopang sandaran lengan. Putar sekrup ke mur pada sisi bawah braket dudukan Tour-Pak.
k. Pasang sekrup. Kencangkan.
Torque: 13,6 N·m (120 in-lbs) Sekrup kepala soket segienam
l. Pasang Tour-Pak dan unit braket dudukan ke bodi kendaraan. Sesuaikan baut tanam ke lubangnya. Kencangkan dengan empat mur yang dilepas sebelumnya. Kencangkan.
Torque: 13,6 N·m (120 in-lbs) mur segienam
Pasang Unit Sandaran Lengan
CATATAN
Unit sandaran lengan dirancang khusus untuk tiap sisi. Bar engsel kiri (20) ditandai “L”, sedangkan bar kanan ditandai “R”.
14. Ambil satu unit sandaran lengan (Item 1 atau 2) dan dua sekrup (18) dari kit. Berikan Electrical Contact Lube (Pelumas Kontak Elektrik) (Nomor Komponen 11300004) ke bar engsel sandaran lengan (20) sebelum pemasangan.
15. Dorong bar engsel ke dalam penopang di sisi yang benar (13*) hingga lubangnya sejajar. Berikan beberapa tetes threadlocker ke ulir sekrup yang bersih. Pasang sekrup. Kencangkan.
Torque: 16,3 N·m (144 in-lbs) Sekrup kepala soket segienam
LOCTITE 243 MEDIUM STRENGTH THREADLOCKER AND SEALANT (BIRU) (99642-97)
CATATAN
Bantalan sandaran lengan dirancang khusus untuk tiap sisi. Sisi bawah bantalan ditandai "L" (kiri) atau "R" (kanan). Selain itu, bantalan sandaran lengan kiri (7) dipasangi label pengoperasian (8) di bawah tutupnya.
16. Ambil bantalan sandaran lengan yang sesuai (Item 6 atau 7) dari kit. Berikan Electrical Contact Lube (Pelumas Kontak Elektrik) ke bearing linier (H) sebelum pemasangan.
17. Pasang unit bantalan dengan menekan perlahan pin di sisi bawah unit ini ke dalam sandaran lengan. Putar sedikit bantalan ke depan dan ke belakang untuk memudahkan permukaan bearing masuk ke lubang sandaran lengan.
18. Ulangi Langkah 15-18 untuk sandaran lengan di sisi lainnya.
PENYELESAIAN
CATATAN
Untuk mencegah kerusakan pada sistem suara, pastikan sakelar ignisi dalam posisi OFF sebelum memasang sekring utama.
  1. Lihat manual pemilik. Pasang sekring utama.
PENGGUNAAN
PENTING: Setelah menempuh jarak 80 km (50 mil), kencangkan mur lug roda belakang sesuai manual servis.
Menaikkan dan menurunkan penumpang: Lihat label di dalam bantalan sandaran lengan kiri.
Agar bantalan sandaran lengan atau pelapis sandaran punggung tidak mudah rusak, putar bantalan hingga bagian depannya menghadap keluar atau ke dalam. Putar lengan keluar.
JANGAN tekan sandaran lengan ke bawah saat naik atau turun dari kendaraan.
Periksa torsi sandaran lengan (ketahanan putaran) setiap interval servis. Kencangkan baut (5) dengan torsi 27 N·m (20 ft-lbs). Sambil menahan baut, kencangkan tiap mur dengan torsi 27 N·m (20 ft-lbs).
Kit perangkat keras servis (G) tersedia jika ketahanan yang memadai tidak dapat dicapai akibat keausan yang wajar pada komponen putar. Saat memasang, berikan threadlocker hanya ke ulir baut shoulder. Berikan Electrical Contact Lube (Pelumas Kontak Elektrik) (Nomor Komponen 11300004) ke poros baut dan permukaan kontak putar lainnya. Kencangkan baut dengan torsi 27 N·m (20 ft-lbs). Sambil menahan baut, kencangkan tiap mur dengan torsi 27 N·m (20 ft-lbs). LOCTITE 262 HIGH STRENGTH THREADLOCKER AND SEALANT (MERAH) (94759-99)
Jika lengan sandaran kendur setelah dikencangkan dengan torsi yang ditentukan, bongkar lalu sesuaikan ulang bushing struktur penopang pegas cakram dan cincin topi. Jika sudah terpasang dengan benar, lengan sandaran sedikit terasa berat jika diputar pada sekrup shoulder.
Unit bantalan akan makin kendur akibat pemakaian yang wajar. Replacement linear bearing (bearing linier pengganti) (21) dan O-ring service kit (kit servis cincin-O) (22) tersedia di dealer Harley-Davidson.
KOMPONEN SERVIS
Gambar 3. Komponen Servis, Trike Passenger Armrest Kit (Kit Sandaran Lengan Penumpang Trike)
KOMPONEN SERVIS
Tabel 1. Komponen Servis
Item
Deskripsi (Jumlah)
Nomor Komponen
1
Unit sandaran lengan penumpang (kanan). Mencakup item 3-5.
Tidak Dijual Terpisah
2
Unit sandaran lengan penumpang (kiri). Mencakup item 3-5.
Tidak Dijual Terpisah
3
  • Bushing
11000087
4
  • Sekrup topi, kepala segienam
9468
5
  • Mur pengunci flensa
7601
6
Bantalan sandaran lengan penumpang (kanan)
52400133
7
Bantalan sandaran lengan penumpang (kiri). Mencakup Item 8.
52400134
8
  • Label, pengoperasian sandaran lengan
Tidak dijual terpisah
9
Penutup engsel, sandaran lengan penumpang (2)
Tidak dijual terpisah
10
Tutup mur (2)
Tidak dijual terpisah
11
Pelat adaptor, penopang sandaran lengan (2), disertakan pada kit spacer (53000461)
Tidak dijual terpisah
12
Sekrup, kepala kancing soket segienam (4)
3088
13*
Blok penopang, sandaran lengan (2) (*Perangkat keras berada di bawah bantalan sandaran lengan)
Tidak Dijual Terpisah
14
Bantalan, blok penopang sandaran lengan (2)
Tidak Dijual Terpisah
15
Pelat, penopang sandaran lengan (2)
Tidak Dijual Terpisah
16
Sekrup, kepala kancing soket segienam (4)
4069A
17
Cincin pengunci, ver, 1/4 inci (8)
7036
18
Sekrup, kepala kancing soket segienam (8)
852A
19
Templat, bor penopang sandaran lengan
52400120
20
Bar engsel sandaran lengan (2)
Tidak Dijual Terpisah
21
Bearing linier (2)
12600089
22
Kit Servis Cincin-O (memuat empat cincin-O)
11900037
Item yang disebutkan dalam teks, tetapi tidak disertakan dalam kit:
A
Garis luar templat
B
Garis tengah templat
C
Tepi depan templat
D
Sisi samping templat
E
Lokasi lubang pilot (8)
G
Kit Perangkat Keras Servis. Nomor Komponen 91800061