BOOM! AUDIO STAGE II SADDLEBAG SPEAKER KIT (KIT SPEAKER TAS KARGO BOOM! AUDIO STAGE II)
J059282018-10-01
UMUM
Disarankan untuk dipasang oleh dealer.
Nomor Kit
76000319B
Model
Untuk informasi kesesuaian model, lihat katalog ritel P&A atau bagian Komponen dan Aksesori di www.harley-davidson.com (hanya tersedia dalam Bahasa Inggris).
Persyaratan Pemasangan
Amplifier Kit (Kit Amplifier) (nomor komponen 76000277B).
Amplifier Installation Kit (Kit Pemasangan Amplifier) (Nomor Komponen 76000745 atau 76000584). Kit ini memuat semua braket, jaringan kabel, perangkat keras, dan instruksi pemasangannya.
Amplifier Kit (Kit Amplifier) dan Installation Kit (Kit Pemasangan) perlu dipasang sebelum memasang Saddlebag Speaker Kit (Kit Speaker Tas Kargo). Amplifier wajib dipasang dahulu agar EQ dapat dimasukkan.
Speaker ini dirancang untuk digunakan HANYA pada sistem audio Harley-Davidson 2014 dan yang lebih baru. Jika digunakan pada sistem audio Harley-Davidson 2006-2013, speaker ini AKAN rusak secara permanen. Jika speaker ini digunakan pada sistem audio Harley-Davidson 2005 atau yang lebih lama, sistem audionya AKAN rusak secara permanen.
CATATAN
JANGAN gunakan speaker Stage I dan Stage II pada kendaraan yang sama.
PEMBERITAHUAN
EQ radio HARUS diperbarui oleh dealer Harley-Davidson SEBELUM mengoperasikan sistem audio. Pengoperasian sistem audio sebelum pembaruan EQ akan CEPAT merusak speaker. (00645d)
Pembaruan EQ Radio menggunakan alat diagnostik Digital Technician® II hanya bisa dilakukan di dealer resmi Harley-Davidson. Alat ini:
  • Diperlukan sebelum PENGOPERASIAN sistem audio.
  • Disarankan sebelum PEMASANGAN speaker.
PERINGATAN
Keselamatan pengendara dan penumpang bergantung pada pemasangan kit yang benar. Gunakan prosedur manual servis yang benar. Jika Anda tidak mampu menjalankan prosedur ini atau tidak memiliki alat yang tepat, mintalah dealer Harley-Davidson untuk melakukan pemasangan. Pemasangan yang salah terkait perangkat ini dapat menyebabkan kematian atau cedera parah. (00333b)
CATATAN
Lembar instruksi ini merujuk pada informasi manual servis. Manual servis untuk sepeda motor tahun/model ini diperlukan untuk pemasangan. Manual servis tersebut tersedia di dealer Harley-Davidson.
Kelebihan Muatan Kelistrikan
PERINGATAN
Saat memasang setiap aksesori kelistrikan, pastikan tidak melebihi nilai ampere maksimum pada sekring agar dapat melindungi sirkuit yang sedang diperbaiki. Jika menggunakan ampere maksimum di luar batas yang ditetapkan, kegagalan kelistrikan akan terjadi, yang dapat mengakibatkan kematian atau cedera parah. (00310a)
PEMBERITAHUAN
Menambahkan terlalu banyak aksesori listrik dapat membebani sistem pengisian daya kendaraan Anda. Jika gabungan aksesori elektrik yang beroperasi bersamaan menggunakan arus listrik yang lebih besar daripada yang dapat dihasilkan oleh sistem pengisian daya kendaraan, konsumsi listrik tersebut dapat menghabiskan daya baterai dan menyebabkan kerusakan pada sistem kelistrikan kendaraan. (00211d)
Amplifier ini membutuhkan arus tambahan hingga 8 ampere dari sistem kelistrikan.
Dengan membeli kit ini, Anda berhak atas perangkat lunak ekualisasi suara yang dikembangkan khusus untuk melengkapi Sistem Audio Canggih. Ekualisasi unik ini dirancang untuk mengoptimalkan performa dan respons suara dari speaker bawah fairing BOOM! Audio. Jika kit ini tidak dipasang oleh dealer Harley-Davidson, Anda bisa mendapatkan perangkat lunak ekualisasi khusus ini secara gratis lewat Digital Technician II di dealer mana pun. Dealer mungkin akan mengenakan biaya untuk prosedur peningkatan kit.
Isi Kit
Lihat Gambar 3 dan Tabel 1.
PEMASANGAN
1. Lihat manual servis. Lepas sekring.
CATATAN
Permukaan penutup tas kargo harus sudah dicat sebelum pemasangan speaker.
2. Pasang penutup tas kargo Boom! yang sudah dicat sesuai instruksi yang disertakan pada kit.
3. Lihat Gambar 1. Speaker tweeter yang lebih kecil (3) dipasang menghadap bagian belakang tas kargo seperti ditunjukkan.
4. Pasang speaker (1) dengan empat sekrup panjang (2). Kencangkan sekrup secara berurutan. Kencangkan.
Torque: 25,4–38,1 N·m (10–15 in-lbs) Sekrup kepala TORX
1Speaker
2Sekrup, panjang (4)
3Orientasi tweeter
4Penutup tas kargo
Gambar 1. Orientasi Speaker
5. Lihat Gambar 2. Letakkan cincin pengunci karet (1) ke lubang dudukan gril (2).
6. Letakkan gril speaker (4) di atas muka speaker.
7. Pasang dengan empat sekrup pendek (3). Kencangkan sekrup secara berurutan. Kencangkan.
Torque: 25,4–38,1 N·m (10–15 in-lbs) Sekrup kepala TORX
8. Ulangi langkah ini untuk penutup tas kargo di sisi lainnya.
1Cincin pengunci karet
2Lubang dudukan gril
3Sekrup, pendek (4)
4Gril speaker
Gambar 2. Pemasangan Gril
PENYAMBUNGAN
  1. Sambungkan kedua konektor audio dua arah dari harnes amplifier ke sambungan mid-range/tweeter dan sambungan woofer pada sisi bawah speaker. Konektor ini unik dan hanya dapat dipasang dari satu arah.
  2. Tambahkan tali strap kabel dan penahan kabel dari Amplifier Installation Kit (Kit Pemasangan Amplifier) untuk menahan harnes di dalam tas kargo sebagaimana diperlukan.
PENYELESAIAN
CATATAN
Untuk mencegah kerusakan pada sistem suara, pastikan ignisi dalam posisi OFF sebelum memasang sekring utama.
PEMBERITAHUAN
EQ radio HARUS diperbarui oleh dealer Harley-Davidson SEBELUM mengoperasikan sistem audio. Pengoperasian sistem audio sebelum pembaruan EQ akan CEPAT merusak speaker. (00645d)
  1. Lihat manual servis. Pasang sekring utama.
  2. Minta dealer Harley-Davidson untuk membarui EQ radio menggunakan Digital Technician II.
  3. Alihkan kunci ignisi ke posisi ON, tetapi jangan nyalakan sepeda motor.
  4. Lihat bagian BOOM! BOX INFOTAINMENT SYSTEM (SISTEM INFOTAINMENT BOOM! BOX) pada manual pemilik. Nyalakan radio. Pastikan semua speaker berfungsi dan fungsi pemudar depan/belakang dapat beroperasi dengan baik. Jika tidak, periksa jaringan kabel speaker.
  5. Lihat manual servis. Pasang jok. Setelah memasang jok, pastikan jok terpasang kencang dengan menariknya ke atas.
PENGGUNAAN
Jangan semprotkan air bertekanan tinggi ke gril speaker. Speaker bisa rusak.
Air biasanya terkumpul di rongga speaker saat kendaraan diparkir di luar ruangan. Speaker tas kargo ini tahan cuaca, dan udara panas dari pengoperasian speaker akan segera menguapkan air. Dampak air terhadap kualitas suara hanya bersifat sementara. Untuk mengeringkan rongga speaker, buka penutup tas kargo.
KOMPONEN SERVIS
Gambar 3. Komponen Servis, Boom! Audio Stage II Saddlebag Speaker Kit (Kit Speaker Tas Kargo Boom! Audio Stage II)
Tabel 1. Komponen Servis
Item
Deskripsi (Jumlah)
Nomor Komponen
1
Unit speaker (2)
(mencakup item 2)
76000333A
2
  • Gasket
Tidak dijual terpisah
3
Gril speaker (kiri)
76000417
4
Gril speaker (kanan)
76000418
5
Sekrup, kepala TORX,
#8-18 x 1,25 inci (8)
10200095
6
Sekrup, kepala TORX, #8-18 x 0,75 inci (8)
10200012
7
Cincin pengunci karet (8)
10300066